• Jelajahi

    Copyright © Postnewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Bupati Nisel

    DPRD Nisel

    Sifaoita

    Kasatpol Nisel

    Kades Bawonahono


    Kominfo Nisel

    Saifullah, SE, MM, Terpilih Sebagai Ketua ISEI Kota Langsa 2022-2025

    Sunday, November 27, 2022, 21:26 WIB Last Updated 2022-11-27T14:26:53Z



    Kota Langsa, Aceh - Wakil Ketua I DPRK Langsa Fraksi Golkar Saifullah, SE, MM, terpilih sebagai Ketua Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) Cabang Kota Langsa 


    Saifullah, SE, MM, merupakan alumni Magister Menejemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Islam Sumatera Utara (UISU) . Ia kelahiran , Langsa , 03 Maret 1971 .


    Saifullah, SE, MM yang merupakan politisi muda Partai Golkar dan Ketua Bapera Kota Langsa terpilih menjadi Ketua ISEI Cabang Kota Langsa Provinsi Aceh untuk periode 2022-2025, menggantikan ketua sebelumnya Dr.Nurlina,S.E.,M.Si, Priode 2019- 2022.


    “Proses pemilihan Ketua berjalan demokratis, sesuai AD/ART ISEI, dan hasilnya secara aklamasi menyepakati saya menjalankan amanat untuk 3 tahun ke depan,” kata Saifullah, dalam siaran pers nya, Minggu (27/11/22).


    Keputusan tersebut ditetapkan pada Rapat Anggota ISEI Cabang Kota Langsa Provinsi Aceh oleh Pimpinan Sidang Rapat Anggota Dr.Firman Dandy,S.E.,M.Si, Dr.Nurlina,S.E.,M.Si, Indra Kelana,S.E.,M.Ec.Dev di Rangkang Coffe dan Resto, Jalan Ahmad Yani, Kota Langsa (27/11/22).


    Rapat Anggota ini dihadiri representasi pengurus dan anggota ISEI komisariat lingkup cabang Kota Langsa yang tersebar dari berbagai unsur perguruan tinggi, bisnis dan pemerintahan.


    Sebagai langkah awal, dalam waktu dekat Saifullah, SE, MM akan segera menyusun jajaran kepengurusan ISEI, yang akan melibatkan berbagai profesi, mulai dari akademisi, pelaku usaha, dan juga pemerintah.


    “Dan tentu saja pengurus-pengurus yang terus memberikan kontribusi akan kami ajak, dan juga berbagai pihak, mari kita majukan ISEI demi kepentingan ekonomi di Kota Langsa,” ujarnya.


    Pada periode kepemimpinannya, Saifullah, SE, MM, akan fokus menggunakan pendekatan akademis, bisnis, dan pemerintahan, dalam rangka menciptakan rekomendasi kebijakan, guna mempercepat laju pertumbuhan ekonomi.


    Kemudian, ISEI juga akan mempercepat transformasi ekonomi, khususnya bagi sektor riil, melalui penguatan strategi sinergi dan inovasi.


    Sejumlah sinergi inovasi percepatan transformasi telah disiapkan oleh ISEI, mulai dari hilirisasi sumber daya alam, manufaktur, penguatan mata rantai ekonomi lokal, sampai pengembangan ekonomi hijau.


    “Peran ISEI sangat penting untuk kawan-kawan dari akademis yang banyak lakukan kajian, bisa diaplikasikan bersama pemerintah daerah,”ujar Saifullah. 


    Selain itu, ISEI berencana mendorong digitalisasi pelaku usaha, khususnya sektor usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dan pertanian.


    Terakhir, Saifullah menyebutkan, dirinya berencana memperkuat pemberdayaan ISEI Cabang Kota Langsa , dengan harapan bisa memperkuat ekonomi di sekitarnya.[Apriansyah]

    Komentar

    Tampilkan