• Jelajahi

    Copyright © Postnewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Bupati Nisel

    DPRD Nisel

    Sifaoita

    Kasatpol Nisel

    Kades Bawonahono


    Kominfo Nisel

    Ratusan Peserta Motor Grandong Ikuti Kejuaraan Walikota Cup 2022

    Saturday, December 24, 2022, 11:54 WIB Last Updated 2022-12-24T04:54:31Z


    Pagar Alam, Sumsel -
    Ratusan peserta Off-Road Ojek motor adu ketangkasan taklukan Medan berliku dan terjal dalam ajang kejuaraan Kejuaraan Motor Ojek Piala Walikota Pagar Alam ,kegiatan yang dilaksanakan di tegur wangi Kecamatan Dempo Utara Kota Pagar Alam Sabtu 24 Desember 2022 yang di buka secara langsung oleh Walikota Pagar Alam Alpian Maskoni didampingi Ketua DPRD Kota Pagar Alam Jeni Shandiyah dan Kabag Ops Polres Pagar Alam AKP Herry Widodo,SH Unsure Muspida serta para peserta Ojek Motor Off-Road .



    Kepala Dinas Pemuda Dan Olahraga (Dispora) Kota Pagar Alam Sunarto mengatakan kegiatan ini di ikuti oleh 120 peserta yang terdiri para ojek motor yang sehari hari berprofesi sebagai tukang ojek yang mengangkut hasil pertanian masyarakat yang ada di Pedesaan Kota Pagar Alam.



    "Kegiatan ini berlangsung selama dua hari Sabtu-Minggu 24-25 Desember 2022 ," ucap Sunarto.



    Walikota Pagar Alam Alpian Maskoni juga menambahkan kegiatan ini merupakan kegiatan yang dirindukan sejak lama, karena kata Wako tranportasi ojek ini sampai sekarang masih di butuhkan masyarakat Kota Pagar Alam, karena tidak semua akses perkebunan bisa di lewati roda empat mengingat akses perkebunan Kota Pagar Alam banyak berliku dan berbukit dan paling mentok kejuaraan ini sangat senangi di geluti oleh masyarakat khususnya para tukang ojek yang Terbiasa beraktivitas naik turun bukit Yang ada di kota Pagar Alam.



    "; Saya ucapkan selamat bertanding kepada para peserta junjung tinggi Sportifitas dan semoga anda adalah pemenang nya," pungkas Wako Pagar Alam Alpian Maskoni.



    Pewarta : Niza.

    Admin    : Sandri,SE.

    Komentar

    Tampilkan