Bandar Lampung : Kepala Desa Sukamarga, Kecamatan Sidomulyo Kabupaten Lampung Selatan, Siandiantori menyebutkan ada 71 Rumah Warga dan 4 Sekolah yang mengalami kerusakan dampak pertambangan PT Optima Nusa Tujuh (ONT).
Ironisnya kerusakan yang terjadi akibat kegiatan penambangan tersebut hanya diganti dengan tali asih dan tidak ada solusi yang menguntungkan bagi masyarakat terdampak.
"Masyarakat sangat khawatir dengan kegiatan PT ONT saat ini, karena pada tahun 2020 saat beroperasi terdapat 71 rumah dan 4 sekolah mengalami kerusakan akibat getaran yang ditimbulkan pada saat kegiatan penambangan namun tidak ada solusi dari pihak perusahaan" Jelas Kades. Kamis (16/11/2023).
Kepala Desa Sukamarga menambahkan, terkait rencana pembangunan terminal khusus dan pertambangan batu basalt pihaknya berharap agar tidak dilaksanakan sebelum ada kejelasan terkait wilayah.
"Kami berharap ditertibkan dulu wilayah tersebut karena wilayah tersebut adalah masuk Dusun Sudul Desa Sukamarga bukan seperti yang saat ini disebut masuk wilayah Desa Bulok, jangan sampai kami yang terdampak tapi malah tidak menerima manfaat nya " Ujarnya.
"Dari tahun 1968 sampai sekarang wilayah tersebut merupakan bagian dari wilayah Desa Sukamarga karena itu kami meminta supaya wilayah tersebut kembali ke Desa Sukamarga " Tegasnya.