• Jelajahi

    Copyright © Postnewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Bupati Nisel

    DPRD Nisel

    Sifaoita

    Kasatpol Nisel

    Kades Bawonahono


    Kominfo Nisel

    Libur Nataru, Jajaran Personel Polsek Kangkung Intensifkan Patroli ke-Wisata Pantai

    Tuesday, December 26, 2023, 16:34 WIB Last Updated 2023-12-26T11:19:06Z

    KENDAL,-Antisipasi Libur Natal dan Tahun Baru Personel Polsek Kangkung, Polres Kendal, Polda Jateng, tingkatkan patroli di destinasi obyek  wisata. Terutama wisata Pantai Indah Kemangi (PIK) di Desa Jungsemi, Kecamatan Kangkung Kabupaten Kendal pada, Selasa (26/12/2023).




    Kapolres Kendal AKBP Feria Kurniawan S.I.K melalui Kapolsek Kangkung AKP Agus Suwandi mengatakan patroli dilakukan untuk kegiatan pengamanan di pantai di wilayah rana hukum Polsek Kangkung, beberapa pantai yang menjadi sasaran di antaranya Pantai Indah Kemangi.



    “ Kegiatan patroli rutin yang dilaksanakan setiap harinya dalam memberikan rasa aman kepada pengunjung wisatawan dan masyarakat sekitar pantai. Intensitas patrol sengaja digencarkan mengingat peringatan dari Badan Meteorologi dan Geofisika (BMKG). Dimana curah hujan sudah mulai tinggi sehingga berpotensi terjadi gelombang tinggi di Pantura Kabupaten Kendal 




    Kami dari Polsek Kangkung mengimbau kepada pengunjung wisata pantai untuk tidak melewati batas yang telah ditetapkan petugas. Dan yang membawa anak-anak agar mengawasi anaknya dengan baik, jangan sampai terjadi hal-hal yang tidak dinginkan,” tandasnya Kapolsek Kangkung 

    Personel Polsek Kangkung Bripka Joko Wahyu Tursilo S.H, juga mengatakan langkah ini, adalah respons antisipasi menyambut liburan (Nataru)  meningkatkan pengawasan pada area destinasi wisata pantai. Komitmen memberi rasa aman bagi masyarakat,"terangnya 




    "Kami Polsek Kangkung sudah berkomitmen memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat terutama yang mengunjungi wisata pantai tanpa ada gangguan Kamtibmas dan gangguan keamanan yang merugikan warga masyarakat,"ujarnya Bripka Joko Wahyu Tursilo




    Sementara itu, Kepala Desa Jungsemi Dasuki. Pihaknya memberikan imbauan kepada semua panitia pengelola objek wisata untuk sigap dan menyiagakan pengamanan internal dan petugas keselamatan (Life Guard) secara maksimal



    "Kami atas nama pemerintah desa Jungsemi juga menghimbau kepada pengelola dan panitia objek wisata agar selalu memberikan imbauan setiap saat. Untuk mencegah terjadinya kejadian yang tidak kita inginkan,"ujarnya Kades Dasuki



    Hadir mendampingi Kapolsek Kangkung Aiptu Suprapto, Bripka Joko Wahyu Tursilo. Pantauan ini dilaksanakan setiap pagi, siang, sore dan pada saat banyak pengunjung wisatawan ke pantai indah kemangi,"pungkasnya.


    Prawoto/Admin

    Komentar

    Tampilkan