• Jelajahi

    Copyright © Postnewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Sekda Nisel

    KPU Provinsi Sumut

    Korcam Gedong Tataan Panggil Kepala SDN 18 Terkait Siswa Yang Rambutnya Dicukur Guru

    Tuesday, February 20, 2024, 20:38 WIB Last Updated 2024-02-20T13:38:38Z


    Pesawaran :
    Dinas Pendidikan Kabupaten Pesawaran sepertinya merasa kecolongan atas kejadian siswa yang rambutnya dicukur guru di SD Negeri 18 Gedong Tataan.


    Melalui Koordinator Kecamatan, Dinas Pendidikan telah memanggil Kepala SD Negeri 18 Gedong Tataan Suhartono.


    Korcam Gedong Tataan, Soleha menjelaskan pihaknya telah melakukan pemanggilan terhadap kepala sekolah untuk dimintai penjelasan terkait persoalan tersebut


    "Kepala sekolah sudah saya panggil soal adanya informasi siswa yang rambutnya dicukur oleh guru," Katanya, Senin (19/2/2024).


    Sementara itu ketua LSM Gencar pesawaran Yani Basyir,menilai tindakan yang dilakukan guru di SD N 18 tersebut merupakan hal yang tidak bisa dianggap sepele


    Karena menurut Yani kejadian yang dialami siswa kelas 5 itu akan menimbulkan trauma berkepanjangan


    "Sangat disayangkan kalau tidak dilakukan perbaikan karena itu sudah merusak citra sekolah juga membuat suasana jadi nggak bagus, kalau menurut saya sebagai masyarakat dan orang tua harusnya guru itu diberi sangsi, termasuk kepala sekolah nya juga harus diganti saja " Tegasnya.

    Komentar

    Tampilkan