• Jelajahi

    Copyright © Postnewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Sekda Nisel

    KPU Provinsi Sumut

    Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga di Kalibarumanis, Kalibaru

    Postnewstv.co.id
    Thursday, July 4, 2024, 17:52 WIB Last Updated 2024-07-04T10:52:53Z

    Banyuwangi - Angin kencang diserta hujan melanda sebagian wilayah di Kabupaten Banyuwangi. seperti yang terjadi di wilayah kecamatan Kalibaru. Akibatnya, satu pohon Bayur  tumbang dan menimpa rumah warga di Dusun Sumber Beringin, RT 01/ RW 02, Desa Kalibarumanis, kecamatan Kalibaru kabupaten Banyuwangi Jawa Timur.


    Peristiwa itu terjadi pada Kamis (4/7/2024) sekitar pukul 10.30 WIB. Pohon tumbang menimpa bagian atap rumah milik Miskat (62).


    “Hujan disertai angin kencang telah mengakibatkan satu pohon tumbang dan menimpa satu unit rumah warga pada bagian atap rumah,” kata Kepala desa Kalibarumanis H. Andrian Bayu Donata, SH kepada media ini saat ditemui dilokasi.


    Rumah warga tersebut lanjutnya, mengalami rusak sedang. Warga kemudian melaporkan kejadian itu kepada kami Pemdes Kalibarumanis dan juga kami laporkan kepada petugas Agisena BPBD- Jatim, TRC-PB- BPBD serta kami beritahukan juga kepada rekan-rekan DESTANA desa Kalibarumanis untuk mengevakuasi pohon tumbang.


    " rekan-rekan DESTANA Kalibarumanis, serta Pemerintah desa Kalibarumanis dan juga Bhabinkamtibmas, TRC-PB- BPBD juga langsung  datang ke lokasi  untuk melakukan asesmen kebencanaan. Saat ini pohon tumbang sudah berhasil dievakuasi," ucapnya.


    Meningat cuaca masih terbilang ekstrim,  Kades H   Bayu  mengimbau seluruh warganya untuk waspada dengan kejadian serupa.


    “Tetap waspada, segera laporkan jika ditemukan kejadian serupa. Dan untuk warga masyarakat yang mempunyai pohon besar dan rimbun di pekarangannya, saya himbau supaya di rempes atau segera dipotong, biar tidak membahayakan,” ujarnya. 


    Sementara itu, Hari Sas selaku petugas Tagana wilayah kecamatan Kalibaru, mendengar kejadian tersebut, juga terpantau oleh media ini  datang kelokasi dan setelah itu Pak Miskat diajak ke kantor desa Kalibarumanis untuk menerima paket sembako yang diserahkan langsung oleh Hari Sas ( Tagana ) dan dari Kepala desa Kalibarumanis H. Andrian Bayu Donata SH. [ MSholeh ]

    Komentar

    Tampilkan