Inhu - Puluhan bahkan ratusan pelajar SMKN I Rengat menyatakan siap mendukung program Riau Adalah Kita, kota yang indah, tertib dan damai. Bahkan siswi-siswi sekolah kejuruan tersebut bertekad akan menjadi pilot projek tertib lalu lintas di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu).
Komitmen tesebut disampaikan secara bersama-sama oleh para siswa-siswi, saat kegiatan sosialisasi dan imbauan keselamatan lalu lintas Riau Adalah Kita, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Inhu, Selasa 29 Oktober 2024 di aula SMKN I Rengat yang dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Inhu, AKP Eri Asman, S.H.
Terkait kegiatan itu, Kapolres Inhu, AKBP Fahrian Saleh Siregar, S.I.K., M.Si melalui Kasat Lantas Polres Inhu mengatakan, sesuai jadwal yang ditentukan Ditlantas Polda Riau, untuk pengiriman konten video imbauan lalu lintas Riau Adalah Kita paling lambat besok, 30 Oktober 2024.
"Kita berharap, banyak peserta dari Kabupaten Inhu, setelah 2 pekan lebih kita sosialisasikan lewat berbagai metode, mudah-mudahan ada yang juara," ucap Kasat.
Mengenai komitmen pelajar SMKN I Rengat untuk menjadi contoh atau pilot projek tertib lalu lintas, Satlantas Polres Inhu mengucapkan terima kasih pada pelajar SMKN I Rengat dan sekolah lainnya di Inhu serta pada majelis guru atas pembinaan siswa-siswi dalam menaati peraturan lalu lintas.
"Dengan komitmen ini, paradigma lama bisa berubah, dimana kalangan pelajar lebih sering melanggar aturan lalu lintas dan menjadi korban kecelakaan lalu lintas, namun sekarang justru menjadi contoh yang baik bagi masyarakat," tutup Kasat sembari menyebutkan para siswa yang telah punya hak pilih akan berpartisipasi dalam Pilkada serentak 2024 mendatang."
(Roli)