• Jelajahi

    Copyright © Postnewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Sekda Nisel

    KPU Provinsi Sumut

    Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Merangin Sukses Selenggarakan Debat Publik Paslon Cabup-Cawabup

    Friday, November 22, 2024, 01:24 WIB Last Updated 2024-11-21T18:24:24Z


    Merangin,-
    Komisi Pemilihan Umum KPU Kabupaten Merangin kembali menyelenggarakan debat publik pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Merangin pada tanggal 21 November 2024 malam ini, untuk pilkada tahun 2024.


    Debat publik kali ini, termasuk dalam urutan debat publik kedua yang di selenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum KPU Kabupaten Merangin bertempat di gedung paripurna DPRD Kabupaten Merangin.


    Dengan mengangkat tema “Pembangunan sumber daya manusia dan pengelolaan sumber daya alam Merangin,” debat publik kedua ini juga disiarkan secara langsung oleh JambiTv dan YouTube KPU Merangin TV.


    Ketua KPU Kabupaten Merangin Albert Trisman menyebutkan debat publik kedua kali ini akan di selenggarakan sesuai juknis yang ada, dan di laksanakan pada Pukul 19:30 Wib.


    “Debat publik kedua kali ini juknis nya sama dengan yang sebelumnya, peserta dari kedua pasangan calon (Paslon) yang hadir jumlah nya juga sama, cuma tema debat kedua ini yang berbeda.”Terang Albert Ketua KPU Merangin Kamis (21/11/24).


    Lanjut Albert, debat publik kedua ini tentu kita berharap kedua pasangan calon (Paslon) tidak bertanya diluar dari tema, apalagi sorak-sorak yang diperkirakan membuat jalannya debat tidak kondusif.


    “Segmen tanya jawab nanti, kita berharap tidak ada pertanyaan di luar dari tema, kemudian sorak-sorak yang diperkirakan membuat jalannya debat tidak kondusif tentu tidak kita inginkan bersama, mari bersama kita sukseskan debat publik kedua ini sebagai edukasi.”Tambah Ketua KPU Merangin Kamis (21/11/24).


    Ditempat yang sama, anggota KPU Kabupaten Merangin Hengki, juga menyampaikan komentar terkait persiapan debat publik kedua malam ini hampir mendekati rampung.


    “Untuk persiapan, alhamdulillah sudah mendekati rampung lah, semoga debat publik kedua kali ini berjalan lancar.”Ucap Hengki. Kamis (21/11/24).


    Sampai berita ini diterbitkan, terlihat di gedung paripurna DPRD Kabupaten Merangin itu, para Liaison Officer (LO) tengah memperagakan simulasi debat publik kedua pasangan calon (Paslon) Bupati Dan Wakil Bupati Merangin. (Don) 

    Komentar

    Tampilkan