Cilegon - Dalam pelaksanaan Asesmen Madrasah atau Ujian Akhir Sekolah di MTs Rihlatul Ummah berjalan lancar, kondusif dan tertib.
Hari pertama pelaksanaan ujian ini yang diujikan pertama Bahasa Indonesia diikuti oleh seluruh siswa siswi kelas 9 disekolah tersebut.
"Soal soalnya sangat sulit dan rumit"kata Putri salah seorang siswi, Senin 21/05/2025.
Dalam pelaksanaan ujian akhir ini tampak tenang tanpa adanya kendala baik dipihak panitia pelaksana maupun dipihak siswa siswi.
"Semua tertib dalam melaksanakan AM ini dan para siswa siswi dalam pengerjaan soal soalpun terlihat tidak ada kendala apapun" ujar Jayanah SP.d,pengawas ruang 1.
Pantauan wartawan media ini,dalam pelaksanaan Asesmen Madrasah (AM) tidak tampak kendala apapun dan para siswa pun mengikuti dengan tertib dan disiplin sesuai tata tertib AM yang diberikan.
(F.G)